Seputar Shalat Witir
Petikan Pertanyaan Konsultasi Agama
Assalamualaikum wrwb Pak Ustadt Ali.
Apa kabar Pak Ali ?
Pak Ali tanya ya :
kalau Kita sholat tarawih sekitaran Jam 2 malam dan langsung disambung sholat tahajjud, Sholat witirnya baiknya diakhir sholat tarawih atau di akhir sholat tahajud?
Sholat Isya dan tarawih saya lakukan biasanya sekitar Jam 23 kalau kondisi badan fit. dilain waktu sering juga sholat keduanya dilakukan sekitar Jam 1 malam..karena sebab ngantuk dan Cape sehabis pulang kerja. Saya sebelumnya tidur( istirahat )dulu sebelum mengerjakan sholat isya dan sholat tarawih, setelahnya bahkan saya Sambung lagi dengan Sholat tahajud sebelum makan sahur sekitar Jam 3:50.
Maghrib berakhir sekitar Jam 22:20.
Imsyak sekitarJam 4:10 menit.
pertanyaan nya pak Ustadt Ali, untuk sholat witirnya baiknya dilakukan diakhir sholat yang mana bila sholat isya mulai Jam 1atau jam 2 malam disambung sholat tarawih disambung lagi dengan Sholat tahajud. saya sudah tanya dengan pak Ustadt lainnya tapi jawabannya membingungkan..untuk saya yang masih harus banyak belajar dan awam.
Kalau Pak Ustadt kurang paham dengan pertanyaan saya..bisa saya telepon untuk menerangkannya lagi. Terima Kasih sebelumnya.
waasalamualaikum.
(….)
[[Seorang Ibu di Benua Eropa]]
[Waalaikumussalam wr.wb
Alhamdulillah kabar baik Bu
Terkait yang Ibu tanyakan, maka shalat witirnya yang terbaik ditempatkan paling akhir.
Urutannya: Shalat isya’ dengan rawatibnya, kemudian tarawih, kemudian tahajud, kemudian witir.
Disunahkan mengerjakan witir di akhir salat malam berdasarkan hadis shahih riwayat Imam Al-Bukhari dan Muslim, Nabi Muhammad Shallallāhu ‘alaihi wasallam bersaba:
اِجْعَلُوْا آخِرَ صَلَاتِكُمْ مِنَ اللَّيْلِ وِتْرًا.
Artinya: “Jadikanlah salat witir itu sebagai akhir (penutup) salat malam kalian” (HR al-Bukhari dan Muslim)
Penjelasannya: bahwa mengerjakan salat witir di akhir malam itu lebih utama (afdhal), bagi orang yang yakin bisa bangun malam.
Bila tidak yakin bisa bangun malam, karena misalnya tidak terbiasa atau karena kecapean, maka salat witirnya lebih baik dilakukan di awal malam setelah isya’ dan rawatibnya bila di luar Ramadhan, dan setelah isya’ dan rawtibnya serta tarawih bila di malam Ramadhan.
Mengenai yakin atau tidak yakin dalam hal memastikan bisa bangun malam tersebut dapat dilihat dari kebiasaan sehari-hari, juga kondisi yang dihadapi pada malam tersebut.
Sekian, mudah-mudahan bisa dipahami… dan manfaat, dan barakah.]
Wallāhu a’lam bish-shawwāb
Note: Keterangan sumber referensi kitab Hāsyiyat al-Baijūrī ‘alá Syarh al-Ghazzī, dan Nihāyat al-Zain.
Cimone Jaya, Karawaci Kota Tangerang Banten, Indonesia, 24 Ramadhan 1442 H/6 Mei 2021 M
Al-Faqīr ilā Rahmatillāh
Ahmad Ali MD
Twitter: @AliMD
Ig: @ahmadali.md
Youtube: Ahmad Ali MD
Fanspage: Ahmad Ali MD
Fb: Ahmad Ali MuslimDaroini
https://www.arrahmah.co.id/2021/05/seputar-shalat-witir.html