PSGA IAI Tabah Lamongan Borong 2 Penghargaan di Ajang PTRG Award 2024

Lamongan, NU Online Jatim

Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA) Institut Agama Islam Tarbiyatut Tholabah (IAI Tabah) Lamongan kembali mencetak prestasi membanggakan. Kali ini, PSGA IAI Tabah Lamongan menerima penghargaan dua kategori sekaligus dalam Perguruan Tinggi Responsif Gender (PTRG) Award 2024, yakni Kategori Pratama dan PSGA Inspiratif.

 

Acara yang diselenggarakan oleh Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (Diktis) Kemenag RI ini dipusatkan di Auditorium UIN Mataram, Kamis (17/10/2024). Ajang ini dilaksanakan untuk mengapresiasi lembaga yang berkontribusi dalam pengarusutamaan gender di lingkungan perguruan tinggi.

 

Proses seleksi dimulai dengan pengiriman berkas yang mencakup indikator pengalaman PSGA dalam memajukan pemberdayaan perempuan dan anak. Ketua PSGA IAI Tabah Sifwatir Rif’ah MM, mempresentasikan berkas indikator pengalaman PSGA dengan didampingi Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) IAI Tabah Mubarok Ahmadi MIKom.

 

Dalam sesi presentasi itu, PSGA IAI Tabah menampilkan berbagai program inspiratif yang telah memberikan dampak positif kepada masyarakat. Presentasi dilakukan di hadapan dua dewan juri, yaitu Prof Dr Hj Mufidah Cholil MAg dari UIN Maulana Malik Ibrahim Malang dan Desti Murdijana dari Jass Association.

 

“Alhamdulillah, kedua juri memberikan apresiasi tinggi terhadap dedikasi dan inovasi yang dilakukan oleh PSGA dalam mewujudkan kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan,” ujarnya dalam keterangan tertulis diterima NU Online Jatim, Selasa (22/10/2024).

 

PSGA IAI Tabah Lamongan berhasil menjadi salah satu peserta yang paling menonjol dalam presentasi tersebut, sehingga mendapatkan pengakuan sebagai PSGA Inspiratif. Keberhasilan ini tidak terlepas dari dukungan penuh dari LPPM IAI Tabah Lamongan, yang terus mendorong kolaborasi antara penelitian, pendidikan, dan pengabdian masyarakat.

 

PSGA IAI Tabah Lamongan berhasil menginspirasi banyak pihak dengan program-program unggulannya yang berfokus pada pengarusutamaan gender serta pemberdayaan perempuan dan anak.

 

“Dengan capaian prestasi Kategori Pratama dan meraih penghargaan sebagai PSGA Inspiratif ini, IAI Tabah lamongan terus berkomitmen dalam mendukung program-program yang berorientasi pada kesetaraan gender dan terus menjadi pelopor dalam pemberdayaan perempuan di Indonesia,” pungkasnya.


https://jatim.nu.or.id/pendidikan/psga-iai-tabah-lamongan-borong-2-penghargaan-di-ajang-ptrg-award-2024-jpikK