LADUNI.ID, Jakarta – Sholawat adalah hal yang dianjurkan untuk dibaca oleh umat Islam sebagai bentuk amalan dalam berdoa untuk Nabi Muhammad SAW. Mereka yang membaca doa sholawat pasti akan menerima berbagai manfaat dalam hidup. Selain itu, kamu bisa merasakan ketenangan dan kedamaian dalam diri kamu saat membaca. Bahkan, dalam Al Qur’an, hukum membaca doa sholawat dinyatakan dalam Surat Al-Azab ayat 56:
اِنَّ اللّٰهَ وَمَلٰۤىِٕكَتَهٗ يُصَلُّوْنَ عَلَى النَّبِيِّۗ يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا صَلُّوْا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوْا تَسْلِيْمًا
Artinya: “Sesungguhnya Allah dan para malaikat-Nya bersalawat untuk Nabi. Wahai orang-orang yang beriman! Bersalawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam dengan penuh penghormatan kepadanya.”
Doa supaya keinginan lekas terwujud
لَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ اِلَّا بِاللهِ الْعَلِيِّ الْعَظِيْمِ, يَا قَدِيْمُ يَا دَائِمُ يَافَرْدُ يَاوِتْرُ يَااَحَدُ يَاصَمَدُ يَاحَيُّ ياَ قَيُّوْمُ يَا ذَالْجَلَالِ وَالْإِكْرَامِ
“Laa haula walaa quwawata illa billaahil ‘aliyyil ‘adziimi, yaa qadiimu yaa daaimu ya fardu yaa watru yaa ahadu yaa shamadu yaa hayyu ya qayyumu yaa dzal jalaali wal ikraami”
Artinya: “Tiada daya dan kekuatan melainkan dari Allah Zat Yang Maha Tinggi lagi Maha Agung. Wahai Zat Yang Maha Dahulu, Yang Maha Kekal, Yang Maha Tunggal, Yang Maha Ganjil, Yang Maha Esa, tempat bergantung, Zat Yang Maha Berdiri Sendiri, wahat Zat Yang Memiliki Keagungan dan Kemuliaan.”
Dan untuk mempermudah hajat agar segera terkabul, perbanyaklah membaca sholawat Alifil Ma’luf (Sang Lembut Hati) minimal 100 kali. Caranya, sebelum Anda membacanya, lakukan shalat hajat dua rakaat terlebih dahulu.
Berikut ini teks Sholawat Alifil Ma’luf yang masyhur tersebut.
(َاَلْاَلِفِ الْمَأْلُوْفِ)
….اَللّٰهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ، اَلْاَلِفِ الْمَأْلُوْفِ، اُجْبُرْنِيْ حَاجَتِيْ
Allahummma sholli ala sayyidina Muhammadin, al-alifil ma’luf, ujburni hajati……
Artinya: “Ya Allah, limpahkan sholawat atas pemimpin kami Nabi Muhammad yang berjiwa lembut. Penuhilah kebutuhanku.”
Lalu sebutkan hajat Kita di tiap-tiap selesai membaca satu sholawat. Misalnya, segerakanlah jodoh dan lain-lain.
Makin banyak kita baca, makin berkah lah limpahan Allah SWT kepada kita.
Demikian manfaat membaca sholawat Alifil Ma’luf untuk memenuhi segala hajat.
Ini hanyalah wasilah atau perantara kita berdoa kepada Allah SWT dengan membaca shalawat Alifil Ma’luf. Bisa jadi, kebutuhan kita tidak langsung terpenuhi langsung sekaligus. Namun yang pasti, insya Allah kita akan mendapatkan keberkahan dari Nabi Muhammad apabila rajin bershalawat.
Lakukan segala amalan dengan penuh keyakinan dan keikhlasan serta mengharap ridho Allah SWT semata, sebagai media untuk beribadah dan metode untuk mendekatkan diri kita kepada Yang Maha Kuasa. Insya Allah dengan keikhlasan serta keyakinan, segala hajat dan tujuan kita akan terlaksana atas kuasa-Nya. Aamiin
Sumber : Buku Kumpulan Sholawat Nabi
https://www.laduni.id/post/read/517174/doa-mustajab-sholawat-alifil-maluf.html