Laduni.ID, Jakarta – Bulan sya’ban merupakan salah satu bulan yang dimuliakan dan bulan penuh keagungan, selain itu bulan ini juga dinamakan bulan persiapan psikis dan ruhiyah untuk menyongsong kehadiran bulan Ramadhan dengan penuh keimanan dan ketaqwaan. Bulan Sya’ban juga menandai bahwa amal manusia akan diangkat.
Salah satu kebiasaan yang dilakukan oleh beberapa umat Islam adalah puasa Sunnah di bulan Sya’ban, terutama pada tanggal 15. Puasa ini dikenal sebagai “puasa Sya’ban” atau “puasa Nisfu Sya’ban”. Meskipun ada perbedaan pendapat di kalangan ulama tentang keutamaan puasa ini, banyak umat Islam yang melaksanakannya sebagai bentuk ibadah tambahan.
Rasulullah SAW bersabda,
ذاكَ شهر تغفل الناس فِيه عنه ، بين رجب ورمضان ، وهو شهر ترفع فيه الأعمال إلى رب العالمين، وأحب أن يرفع عملي وأنا صائم — حديث صحيح رواه أبو داود النسائي
”bulan Syaban adalah bulan yang biasa dilupakan orang, karena letaknya antara bulan Rajab dengan bulan Ramadan. Bulan Sya’ban adalah bulan diangkatnya amal-amal. Karenanya, aku menginginkan pada saat diangkatnya amalku, aku dalam keadaan sedang berpuasa.” (HR Abu Dawud dan Nasa’i).
Selain mengerjakan amalan-amalan di bulan ini dengan tujuan mengharapkan pahala tentunya tidak kalah penting juga berharap untuk mendapatkan keberkahan dalam segala hal, Rasulullah saw. mengajarkan beberapa doa yang dapat dibaca untuk mengharap keberkahan di bulan ini. Berikut adalah beberapa doa yang diajarkan oleh Rasulullah saw.
اَللّهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِيْ رجب وَشَعْبَانَ وَبَلِّغْنَا رَمَضَانَ
Artinya: Ya Allah, berkahilah kami pada Rajab dan Sya’ban dan sampaikanlah kami pada Ramadan.”
Doa ini merupakan permohonan kepada Allah SWT agar diberikan keberkahan di bulan Sya’ban dan panjang umur hingga bisa menyambut bulan Ramadhan, bulan yang penuh rahmat dan ampunan Allah SWT.
Dengan membaca doa ini, menunjukkan keinginan dan harapan kita kepada Allah untuk mendapatkan keberkahan di bulan-bulan sebelum Ramadhan, doa ini juga merupakan pengakuan kita bahwa segala keberkahan dan umur yang panjang hanya bisa diberikan oleh Allah, sebagai pemilik segala kehidupan. Aamiin
Catatan: Tulisan ini telah terbit pada tanggal 08 April 2019. Tim Redaksi mengunggah ulang dengan melakukan penyuntingan dan penyelarasan bahasa.
___________
Editor: Rozi
https://www.laduni.id/post/read/57808/doa-rasulullah-untuk-mengharap-keberkahan-di-bulan-syaban.html