Laduni.ID Jakarta – Di tengah kasus Covid-19 di Indonesia yang semakin mengkhawatirkan. Dengan adanya peningkatan kasus per hari mencapai 15.308 pada 23 Juni 2021, maka diperlukan doa yang mujarab untuk menangkal virus Corona.
Baca Juga: Kumpulan Doa Tolak Bala Corona dari Ulama NU
Pendiri Nahdlatul Ulama (NU) dan Rais Akbar PBNU Hadratussyaikh KH.M. Hasyim Asy’ari telah mengijazahkan doa tolak balak yang dipercaya dapat menangkal segala keburukan yang melanda dan termasuk dapat menangkal wabah virus Covid-19.
Berikut doa Ijazah Tolak Bala (Covid-19) dari Hadratussyaikh KH. M. Hasyim
Li Khomsatun, uthfi biha
Harrol waba-il hathimah
Almusthofa, wal murtadlo
Wabnahuma wa Fathimah
Artinya: “Aku berharap diselamatkan dari panas derita wabah yang bikin sengsara dengan wasilah derajat luhur lima pribadi mulia yang aku punya: Baginda Nabi Muhammad al-Mushthafa saw, Sayyidina Ali al-Murtadla dan kedua putra (Hasan dan Husain), serta Sayyidatina Fathimah Azzahra, binti Rasulillah saw’.”
Doa Daf’ul Bala’ dapat dibaca setiap hari, tiap pagi dan petang, diutamakan setiap ba’da shalat 5 waktu.
Baca Juga: Warga Desa Madu Sari Semarakkan Robo’-Robo Dengan Pembacaan Doa Tolak Balak
Dilansir dari berbagai sumber, doa Daf’ul Bala’ tersebut berasal dari pendiri tarekat Syadiliiah yaitu Imam Abu Hasan Asy-Syadzili. KH. Hasyim Asy’ari merupakan salah satu pewaris sanad doa tersebut.
Adapun syair doa tersebut berada dalam kitab berjudul Malahiq fî Fiqh al-Dakwah al-Nur, karya Syaikh Badi’uzzaman Sa’id al-Nursi.
Pada catatan kaki doa Li Khomastun itu, menunjukkan bahwa doa tersebut diambil dari kitab berjudul Majmu’atul Ahzab Asy-Syadziliah.
Kitab tersebut berisi kumpulan hizib atau doa-doa milik Imam Abu Hasan Asy-Syadzili yang dikumpulkan oleh Syaikh Dziya’ ad-Din Ahmad bin Musthafa bin Abdurrahman.
Baca Juga: Imam Besar Masjid Istiqlal: Malam Tahun Baru Sebagai Sarana Instropeksi dan Mohon Doa Tolak Bala
Untuk mempermudah orang lain mendengarkan Doa ini ketika menerima telepon, pasang Nada Sambung Pribadi dari nomor telkomselmu” Doa Daf’ul Bala” dengan cara ketik DDBEM kirim ke 1212.
———
Editor: Nasirudin Latif
https://www.laduni.id/post/read/72424/ijazah-penangkal-covid-19-dari-kh-hasyim-asyari.html