Jenis-Jenis Kedengkian menurut Imam Ghazali

Laduni.ID, Jakarta – Sifat dengki adalah sifat yang tidak baik dan harus dihindari serta dihilangkan dari dalam hati. Perasaan dengki merupakan hal buruk yang sangat mudah sekali masuk dalam hati kita.

Dengki merupakan perasaan yang tidak senang ketika melihat seorang mendapatkan nikmat yang diberikan Allah SWT atau sedang mendapatkan kebahagiaan. Dan memiliki perasaan agar kenikmatan dan kesenangan orang tersebut hilang.

Allah SWT juga melarang orang yang berprilaku dengki: Dari Anas ra. Yang berkata bahwa Nabi Muhammad SAW bersabda: “Janganlah kalian saling membenci, saling mendengki, saling memalingkan muka, dan saling memutuskan ikatan, dan jadilah kalian sebagai hamba-hamba Allah bersaudara. Tidaklah halal bagi seseorang muslim untuk mengabaikan dan tidak bertegur sapa dengan saudaranya lebih dari tiga hari. (muttafaq ‘Alaih)

Perasaan dengki merupakan perasaan buruk yang harus kita hilangkan dalam diri. Berikut ini tiga tahap kedengkian menurut imam Ghazali:

1. Menginginkan agar kenikmatan orang lain itu hilang dan ia dapat menggantikannya.

2. Menginginkan kenikmatan orang lain itu hilang, walaupun ia tak dapat menggantikan nikmat tersebut dengan merasakan mustahil untuk mendapatkannya. Asalkan dia gembira melihat kejatuhan orang tersebut. Ini adalah lebih jahat dari kedengkian yang pertama.

3. Dia tidak ingin kalau kenikmatan orang lain hilang, tetapi ia benci jika orang lain mendapat nikmat lebih darinya. Ini juga terlarang oleh karena ia tidak redha atas kurniaan Allah.


Editor: Nasirudin Latif

https://www.laduni.id/post/read/74093/jenis-jenis-kedengkian-menurut-imam-ghazali.html