Pesantren Tharekat Idrisiyyah Tasikmalaya

Profil

Pesantren Tharekat Idrisiyyah yang juga mempunyai nama Yayasan Al-Idrisiyyah, terletak di Kampung Pagendingan, Desa Jatihurip, Kecamatan Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya sekitar 80 Km ke arah Selatan dari ibukota propinsi Jawa Barat, Bandung dan 10 Km sebelum memasuki ibukota Kabupaten Tasikmalaya. Letak Pesantren ini cukup strategis kerena berada di jalur jalan provinsi, sehingga kalau dari Jakarta, cukup naik angkutan Jakarta-Tasikmalaya, bisa langsung berhenti di depan komplek pesantren.

Pesantren Tharekat Idrisiyyah didirikan tahun 1932 oleh Syekh Akbar Abd. Fattah, kemudian pada tahun 1947 diteruskan oleh putranya, Syekh Akbar Muhammad Dahlan sampai wafatnya tahun 2001, dan sekarang tampuk pimpinan Tharekat ini dipegang oleh Syeh Akbar KH. Daud Muhammad Dahlan. Di samping memiliki asrama untuk santri, Tharekat Idrisiyyah juga memiliki lembaga pendidikan yaitu Madrasah Tsanawiyah dan Madrasah Aliyah yang berada di bawah naungan Yayasan Fathiyyah Idrisiyyah.

pada tahun 2013 dan 2014 Idrisiyyah menerapkan konsep pembelajaran di Idrisiyyah dari Full Day School menjadi Boarding School yang mewajibkan santri tinggal di pondok dengan pengawasan dan bimbingan selama 24 jam serta program pendidikan selama 6 tahun. Hingga saat ini pondok pesantren Idrisiyyah telah memiliki hampir seribu santri dan akan tetap bertambah setiap tahunnya.

Pendiri
Syekh Akbar Abd. Fattah

Pengasuh

  1.  Syekh Akbar Abd. Fattah
  2.  Syekh Akbar Muhammad Dahlan
  3.  Syekh Akbar KH. Daud Muhammad Dahlan

Pendidikan

Pendidikan Formal

  1. Madrasah Tsanawiyah
  2. Madrasah Aliyah
  3. SMK

Pendidikan Non Formal

  1. Madrasah Diniyah Awaliyah, Wustho dan Ula
  2. Tahfidzul Qur’an
  3. Sorogan Kitab

Ekstrakurikuler

Pesantren Idrisiyyah memiliki Ekstrakurikuler sebagai berikut:
1. Kitab Kuning
2. Pidato
3. Seni Kaligrafi
4. Seni Hadroh
5. Seni Tilawah Qur’an
6. Khitobiyah
7. Pembacan Maulid & Sholawat
8. Pramuka
9. Sepakbola
10. Basket
11. Volly Ball
12. Badminton
13. Paskibra
14. PMR
15. Pelatihan perikanan, peternakan, pertanian dan lain-lain.
16. Ikut serta/bergabung bersama masyarakat dalam hal pengurusan jenazah, tahlil dan ritual yang lain.


Marawis/Hadrah di pesantren Idrisiyyah

Pramuka di pesantren Idrisiyyah

Fasilitas

Pesantren Idrisiyyah memiliki fasilitas sebagai berikut:

  1.  Masjid
  2. Asrama Pesantren
  3. Gedung Sekolah
  4. Gudang
  5. Perpustakaan
  6.  MCK/WC
  7. Laboratorium Komputer
  8. Laboratorium Bahasa
  9. Ruang tamu
  10. Kopontren
  11. Dapur
  12. Aula
  13. Lapangan
  14. Kantor
  15. Kantin
  16. Ruang Praktekum Ketrampilan: Menjahit, Bengkel, Komputer
  17. Waserda/Mini Mart
  18. Wartel


Masjid di pesantren Idrisiyyah


Gedung pesantren di pesantren Idrisiyyah

Alamat

Kampung Pagendingan, Desa Jatihurip, Kecamatan Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat
Telepon    :  (0265) 421157
Kode Pos :  46153

KUNJUNGI JUGA

Untuk berpartisipasi memperbarui informasi ini, silakan mengirim email ke redaksi@laduni.id.

https://www.laduni.id/post/read/66813/pesantren-tharekat-idrisiyyah-tasikmalaya.html